JARILANGIT NEWS - Pemerintahan Joko Widodo hingga saat ini belum menurunkan harga BBM di saat harga minyak dunia sudah turun sejak beberapa bulan lalu.
Pakar politik dan hukum Universitas Nasional Jakarta, Saiful Anam pun curiga adanya pihak yang mempermainkan harga BBM di tengah pandemik Covid-19.
"Terkait BBM ini permainan siapa? Pasti bukan orang sembarangan yang mencoba mempermainkan harga agar tidak turun di tengah merosotnya harga minyak dunia," ucap Saiful Anam,, Minggu (10/5).
Saiful menegaskan, BUMN bukanlah institusi yang mencari keuntungan, melainkan memberikan pelayanan kepada masyarakat.
"Itu sekarang yang mulai bergeser. Katanya Pertamina lebih transparan, kok giliran penurunan harga BBM sulitnya minta ampun. Ini sudah berbalik, harusnya negara memberikan subsidi rakyat, (tapi) rakyat yang mensubsidi negara," tegas Saiful.
Di sisi lain, ia juga mempertanyakan peran mantan Gubernur DKI Jakarta, Ahok yang kini menjadi Komisaris Utama (Komut) di PT Pertamina (Persero).
"Kalau begini, di mana peran Ahok yang dianggap mampu mengatasi ketidakberesan di Pertamina? Atau jangan-jangan Ahok bagian dari ini semua ? Saya kira ini pembuktian yang sebenarnya, seberapa jpoauh keberpihakan pemerintah terhadap rakyatnya," tandasnya. (rmol)