Ketika melihat kehidupan seorang seleb di televisi atau media massa, seringnya kita merasa iri dengan kehidupan mereka yang mewah dan glamour. Rasanya hidup mereka senang banget, cantik dan ganteng, punya banyak barang mewah, bisa jalan-jalan ke mana-mana dan dipuja banyak fans. Namun, benar enggak sih kayak gitu? Ternyata faktanya enggak semenggiurkan yang kita bayangkan selama ini.
Dikutip dari laporan Korea Times, hampir 90% seleb Korea hidup biasa-biasa saja. Hal ini berdasarkan laporan dari National Tax Service setelah 15. 423 orang aktor melaporkan pendapatan rata-rata mereka di tahun 2015.
Hanya 1% seleb yang bisa meraih pendapatan sekitar 1.96 milyar won sementara, 10% seleb meraih pendapatan sekitar 367 juta won per tahun.
Dan sisanya 89% aktor lainnya enggak mempunyai pendapatan yang banyak. Rata-rata, mereka hanya mendapatkan 7 juta won per tahun, atau sekitar 580 ribu won per bulan.
Kalau dikonversi ke rupiah, rata-rata sebulan mereka mendapatkan 6.6 juta rupiah. Ini tentu bukan jumlah yang banyak karena rata-rata pegawai kantoran biasa di Korea bisa mendapatkan jumlah yang lebih banyak dari itu.
Untuk idol Korea, kurang lebih sama, yaitu hanya sedikit yang benar-benar menjalani hidup mewah dengan pendapatan banyak.
Hanya 1% idol atau sekitar 45 orang dari total 4.587 idol yang mendaftarkan pendapatan mereka sekitar 3.1 milyar won per tahun. Yang 1% ini seperti misalnya Bigbang atau SNSD.
Ifnur Hikmah