JARILANGIT.COM - Paslon nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno menggelar kampanye akbar di Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (6/4). Acara ini nantinya akan dimulai dengan salat subuh berjamaah.
Namun, Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Priyo Budi Santoso, mengakui pihaknya mengalami berbagai hambatan dalam menyelenggarakan kampanye akbar. Ia menduga ada pihak yang sengaja menghalang-halangi acara tersebut.
“Saya harus laporkan kepada teman-teman pers, bahwa pelaksanaan hari, besok itu untuk panitia, untuk kami, pihak kami itu tidak mudah. Ya, ada bolong, ada hal-hal yang sedikit menghalangi, merintangi, dan seterusnya,” ungkap Priyo saat konferensi pers di Media Center Prabowo-Sandi, Jakarta Selatan, Sabtu (6/4).
Sekjen Partai Berkarya itu menjelaskan, halangan yang dimaksud adalah ada acara yang bentrok dengan kampanye akbar Prabowo-Sandi. Yaitu acara 'Pemilu Run' yang diselenggarakan KPU dan KPK di Parkir Timur Senayan, serta 'Kartini Run' di silang Monas yang diadakan Yayasan Kemala Bhayangkari, OASE Kabinet kerja, dan Perwosi.
Padahal, Priyo menyebut KPU sudah jauh-jauh hari mengetahui bahwa 7 April merupakan waktu bagi paslon 02 itu mengadakan kampanye akbar di Jakarta.
“Saya telah menelepon teman-teman kami di KPU dan memberitahu karena ini adalah waktunya Pak Prabowo untuk di sini, mohon izin jangan di GBK. Karena ini massa besar sekali, kalau mereka menyelenggarakan di situ kurang elok. Termasuk juga kurang tahu kenapa kepolisian mengizinkan adanya 'Kartini Run',” kata Priyo.
Ia khawatir konsentrasi polisi untuk mengamankan acara akan terpecah jika ada tiga acara besar dalam waktu bersamaan. Apalagi, massa kampanye akbar Prabowo-Sandi yang akan datang berjumlah besar.
“Saya berpraduga baik saja. Semuanya kan sudah tahu dari sananya itu jadwal kami, diselenggarakan run ini, run itu yang nanti kan kita khawatir kalau ada apa-apa bagaimana?” ucap dia.
“Padahal kami inginkan suasana yang sejuk dan damai. Itu kenapa dibagi zona ini, zona itu. Supaya antara 01 dan 02 tidak berbentrokkan. Tetapi ini kan yang menyelenggarakan yaitu KPU, ada yang ibu-ibu dari Bhayangkari, ada yang CFD, dan seterusnya,” tambahnya.
Meski begitu, ia yakin acara kampanye akbar yang akan digelar sejak subuh itu berlangsung dengan lancar. “Karena suara dan hati nurani rakyat banyak tidak mungkin bisa dibendung, termasuk saksi sejarah dalam kampanye akbar di Stadion Gelora Bung Karno besok,” tutup Priyo.
Dalam konferensi pers kali ini turut dihadiri oleh para sekjen parpol koalisi Prabowo-Sandi, seperti Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, Sekjen PAN Edy Soeparno, dan Sekjen PKS Mustafa Kamal. (kp)