Kemlu : Dalam Semenit Jokowi-Abe Bahas Dua Kerjasama
Kemlu : Dalam Semenit Jokowi-Abe Bahas Dua Kerjasama

Kemlu : Dalam Semenit Jokowi-Abe Bahas Dua Kerjasama

Adapun pertemuan PM Abe dengan Presiden Perancis Emmanuel Macron selama 87 menit. Sementara pertemuan PM Abe dengan Presiden Rusia Vladimir Putin berlangsung 82 menit



JARILANGIT.COM - Durasi pertemuan Presiden Joko Widodo dan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe memang cuma satu menit saat Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G-20 pada Jumat (28/7). Hanya saja, pertemuan itu dipastikan berjalan dengan penuh kualitas.

Kepastian itu sebagaimana disampaikan Direktur Jenderal Kerja Sama Multilateral Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Febrian Ruddyard. Menurutnya, ada dua hal yang dibahas kedua pemimpin negara tersebut meskipun hanya berlangsung selama semenit yakni, Perjanjian Kerja Sama Ekonomi Jepang-Indonesia (IJEPA) dan Kerja Sama Ekonomi Komprehensif Regional (RCEP), yang dinilanya sangat penting bagi Indonesia dan Jepang.

"Di tengah keterbatasan waktu PM Jepang yang sedang pimpin sidang G20, (Jokowi) masih dimungkinkan memiliki quality time untuk bertemu dan bahas IJEPA dan RCEP yang sangat penting bagi kerjasama kedua negara dan dalam kerangka ASEAN," ungkap Febri kepada Kantor Berita RMOL, Rabu (3/7).

Pasalnya, pertemuan Presiden Jokowi dan PM Abe menjadi sorotan oleh media asing Jepang, salah satunya saluran 6 TBS TV News Caster yang membandingkan durasi waktu pertemuan PM Abe dengan presiden anggota G20 lainnya. Sebab, pertemuan dengan Jokowi terbilang sangat singkat.

"PM Abe kerja keras selama pertemuan G20. Tapi sayang tak ada pertemuan dengan Kepala Negara Korea Selatan. Sementara dengan Presiden Jokowi hanya satu menit,” ungkap Azumi dalam membawa siarannya.

Adapun pertemuan PM Abe dengan kepala pemerintahan negara lain berjalan cukup lama. Seperti dengan Presiden Perancis Emmanuel Macron berlangsung selama 87 menit. Sementara pertemuan PM Abe dengan Presiden Rusia Vladimir Putin berlangsung dengan durasi yang hampir sama, yaitu 82 menit. (rmo)

Cuplikan dari cerita sebelumnya...
Ternyata ada yg unik menurut mereka, pemimpin Indonesia pidato nya cm 1 menit. Pembawa acara pun tertawa semua nya
Malu cuy, Yg bisa bahasa Jepang terjemahkan ya..

 
Pilih sistem komentar sesuai akun anda ▼
Blogger

No comments

» Komentar anda sangat berguna untuk peningkatan mutu artikel
» Terima kasih bagi yang sudah menulis komentar.