Kalimat Yang Dilontarkan Ahmad Dhani Tak Singgung Orang Lain, "Prabowo: Aneh Penegak Hukum Di Indonesia"
Kalimat Yang Dilontarkan Ahmad Dhani Tak Singgung Orang Lain, "Prabowo: Aneh Penegak Hukum Di Indonesia"

Kalimat Yang Dilontarkan Ahmad Dhani Tak Singgung Orang Lain, "Prabowo: Aneh Penegak Hukum Di Indonesia"

Prabowo pun penasaran siapa pihak dibalik ketidakadilan hukum dan kriminalisasi yang dialami oleh pihak-pihak yang mendukung dirinya dalam Pilpres 2019



JAKARTA - Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto merasa aneh dengan penegakan hukum  di Indonesia. Pasalnya, belum memberikan rasa keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia. Salah satunya terkait kasus yang menimpa pendukungnya, musisi Ahmad Dhani terkait kasus ujaran kebencian.

"Kita bingung, kita ini negara punya Undang-undang Dasar atau tidak. Kita bingung. Ada orang seperti Ahmad Dhani menyampaikan satu kalimat yang saya lihat tidak ada menyinggung orang lain, hanya mengatakan yang garis besar yang umum tapi sekarang dia ada di penjara," kata Prabowo melalui siaran pers yang diterima, Kamis (7/2/2019).

Prabowo pun penasaran siapa pihak dibalik ketidakadilan hukum dan kriminalisasi yang dialami oleh pihak-pihak yang mendukung dirinya dalam Pilpres 2019 mendatang.

"Sesudah dia masuk penjara dia tetap dukung Prabowo-Sandi. Saya tidak mengerti dan saya tidak tahu siapa otak daripada tindakan tindakan seperti ini, saya tidak mengerti, siapa," tandas Prabowo.

Lebih lanjut, Ketua Umum Partai Gerindra itu mengatakan, saat ini banyak Kepala Daerah baik Bupati, Walikota, hingga Gubernur yang secara terang-terangan mendukung salah satu Capres. Namun, ketika hal itu terjadi kepada pasangannya, maka akan langsung ditindak aparat, seperti yang terjadi kepada seorang kepala desa beberapa waktu lalu.

"Ada banyak kepala daerah yang bisa mengusung, mendorong mendukung, mengendorse pasangan tertentu, ada kepala desa yang dukung Prabowo-Sandi masuk penjara," ujarnya.(Arum)

 
Pilih sistem komentar sesuai akun anda ▼
Blogger

No comments

» Komentar anda sangat berguna untuk peningkatan mutu artikel
» Terima kasih bagi yang sudah menulis komentar.